Cara Menonaktifkan Email Pemberitahuan dari Facebook


Mematikan email notifikasi facebook merupakan hal yang sangat mudah bagi orang yang akrab dengan dunia iNet tapi lain halnya bagi orang awam mungkin agak sedikit membingungkan bukan? karena fitur-fitur facebook beserta menu-menu konfigurasi yang begitu banyak akan membuat kita lebih bingung. Tapi tidak usah khawatir, bagi Anda yang belum tahu caranya disini akan diajarkan Cara Menonaktifkan Email Pemberitahuan dari Facebook. Artikel ini saya buat karena banyak teman-teman saya yang mengeluh tentang e-mail pemberitahuan dari facebook yang begitu banyak hingga ratusan bahkan sampai ribuan.
Secara default, facebook akan mengirimkan secara otomatis setiap notifikasi yang ada di facebook ke e-mail yang kita gunakan untuk mendaftar FB karena secara defaultnya pengaturan e-mail notifikasi dari facebook belum dinonaktifkan dan masih dalam keadaan aktif. Untuk itu, anda yang merasa risih dengan banyaknya e-mail notifikasi facebook tersebut, kenapa tidak dimatikan saja e-mail pemberitahuannya? Anda bisa mengikuti panduan menonaktifkan e-mail notifikasi dari facebook melalui langkah-langkah berikut.

1. Login ke facebook.com

2. Klik “Pengaturan Akun / Account Settings”

Cara Menonaktifkan Email Pemberitahuan FB

3. Setelah itu klik pada "Notifications / Pemberitahuan"  yang ada pada sebelah kiri beranda

Cara Menonaktifkan Email Pemberitahuan FB

4. Klik "Sunting/ Edit"
Cara Menonaktifkan Email Pemberitahuan FB

5. Kemudian, jangan centang semua setiap notifikasi yang ada apabila anda tidak ingin menerima semua e-mail pemberitahuan dari facebook seperti gambar di bawah ini dan jangan lupa klik save / simpan perubahan

Cara Menonaktifkan Email Pemberitahuan FB


5. Lakukan hal yang sama pada setiap notifikasi dari Koleksi Foto, Grup Facebook, Acara, Pertanyaan, Catatan, tautan dan sebagainya seperti pada point 4.

6. Apabila anda ingin menerima e-mail pemberitahuan dari facebooks eperti notifikasi “Mengirimi Anda pesan”, maka notifikasi tersebut harus dicentang yang artinya pemberitahuannya aktif.

Jika masih ada yang bingung tentang Cara Menonaktifkan/Mematikan E-Mail Pemberitahuan dari Facebook, silakan tinggalkan komentar.

0 comments: